Majalengka.mediajurnalinvestigasi.com- Tepatnya tanggal 20/01/2025 mendatang untuk Kabupaten Majalengka dalam Program Makan Bergizi Gratis (MBG) akan dilaksanakan. Kadisdik Majalengka, Rd. Umar Maruf saat di wawancarai saat di Tiga Dara mengemukakan bahwasannya informasi yang di dapat sejak awal tanggal 6 Januari, MBG akan serentak dilaksanakan secara nasional, itu pun tidak semua kabupaten/kota. Dalam hal ini sudah ada arahan dari Badan Gizi Nasional (BGN) untuk membentuk Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Dan juga menurutnya dikemukakan bahwa di kabupaten Majalengka baru ada dua mitra sudah intens sejak dari awal berkomunikasi langsung. Ada penunjukan MoU dengan BGN, Senin (13/01/25).
Ditambahkannya pula bahwa sejak dari awal bekomunikasi ada dua mitra mandiri untuk kabupaten Majalengka yang diantaranya dua orang mitra yang ditugaskan oleh BGN yang waktu kemarin sudah dirapatkan bersama forkopimda, Dandim dan perwakilan dari Kapolres. Yang ditugaskan dari BGN tersebut yaitu, Ibu Intan dari Cikijing dan Ibu Desi dari kecamatan Dawuan.
"Program MBG di Majalengka belum bisa dilaksanakan, karena pemerintah daerah belum menerima surat resmi dari BGN, pada waktu kemarin kita rapatkan, karena kita pun di pemerintah daerah belum ada surat resmi dari BGN ke pemerintah daerah," tegas Umar Maruf.
"Jadi dalam hal ini kita dari Disdik berinisiatif, penerima manfaatnya adalah peserta didik. Jadi, kita punya tugas. Allhamdulilah kemarin hadir dari Forkopimda. Pak Dandim sendiri langsung serta perwakilan dari Kapolres, " tambah Umar Maruf.
Lalu ia mengatakan MBG ini dibagikan kepada seluruh kesatuan pendidikan yang ada di kecamatan Majalengka, makanya untuk segera memetakan 3500 penerima manfaat setiap mitranya. Dan juga kurang lebih MBG ini ada 7000 itu pun beserta Ibu hamil, menyesui dan balita.
Lebih lanjut, Kadisdik kabupaten majalengka, Umar Maruf menegaskan bahwa pemerintah daerah dan seluruh Stackholder memang sudah merapatkannya. Dan hari ini mudah-mudahan sampai dengan hari besok semua sudah viks berapa penerima manfaat dari satuan pendidikan yang akan menerima program yang digelar oleh mitra ini.
"Hasil rapat ada beberapa persiapan termasuk sekarang pemindahan tempat. Jadi telah disepakati dari BGN melalui SPPG tanggal 20 Januari 2025, Senin depan MBG dilaksanakan di Majalengka," pungkasnya.
(ddrh)