-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Sarana Prasarana Olahraga Desa Sebagai Salah Satu Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2024

06 November 2024 | 5:24:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-11-06T10:24:10Z

Majalengka.mediajurnalinvestigasi.com-Kepala Pemerintahan Desa Nanggewer Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka, Adi Munadi menyoroti mengenai pentingnya pembinaan generasi muda  melalui olahraga sebagai upaya strategis untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).


Dalam prioritas penggunaan Dana Desa merupakan pilihan kegiatan yang didahulukan dan diutamakan daripada pilihan kegiatan lainnya untuk dibiayai dengan Dana Desa. Prioritas penggunaan Dana Desa setiap tahun selalu ada acuan regulasi (Permendesa) tersendiri.


Penggunaan Dana Desa diketahui oleh khalayak masyarakat umumnya, yaitu untuk membiayai pelaksanaan program dan kegiatan di bidang pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat desa, namun perbedaaan yang signifikan adalah pembangunan sarana olahraga desa itu merupakan unit usaha yang dikelola oleh BUMDesa atau BUMDesa bersama.


Ditahun 2024 saat ini, Adi Munadi selaku Kades Nanggewer mengutamakan sarana Olah Raga untuk memajukan dan pentingnya membina generasi muda dan juga berharap memunculkan Hafid untuk anak laki-laki. 


" Olahraga adalah kegiatan yang sangat efektif meningkatkan mentalitas positif. Olahraga berfungsi refreshing, membangun kedekatan antar warga dan sarana bagi pembangunan masyarakat yang sehat juga mendorong setiap orang untuk berkompetensi dengan cara yang baik. Sarana prasarana olahraga desa merupakan ruang publik yang menciptakan keramaian, generasi muda dapat menyalurkan aktivitas positif agar terhindar dari narkoba, premanisme dan radikalisme". Ujar Adi Munadi diruang kerjanya, Rabu (06/11).


Adi Munadi menambahkan bahwa pembangunan sarana prasarana olahraga desa dimanfaatkan terutama untuk kegiatan keolahragaan masyarakat desa, selain itu juga dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan masyarakat lainnya seperti Festival Desa, layar Desa, acara keagamaan dan lainya. Diharapkan untuk keberlanjutan pemanfaatan sarana prasarana olahraga desa dapat dikelola dan dikembangkan sebagai unit usaha BUMDesa.


“Oleh sebab itu, partisipasi aktif generasi muda dalam kegiatan olahraga dapat menjadi fondasi untuk mencetak prestasi di bidang olahraga, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional,” ucapnya.


"Dalam pembenahan paling utama dari dana desa kami harapkan quick respon Pemerintah Daerah, Provinsi maupun Pemerintah Pusat segera mungkin menunjuk Dinas – dinas ataupun Instansi terkait untuk lebih memperhatikan kondisi infrastruktur di wilayah Desa Nanggewer dengan secepatnya dilakukan tindakan peningkatan kapasitas dan perbaikan infrastruktur jalan di wilayah Desa Nanggewer". Ungkap Adi.


Namun, semua ini tidak akan terealisasi dan terwujud tanpa adanya dukungan dan do’a dari masyarakat itu sendiri, maka dari itu kami mengharapakan dukungan penuh dari seluruh masyarakat agar program ini dapat berjalan sebagaimana mestinya dari tahun ke tahun tanpa ada kendala dan hambatan dari pihak manapun". Pungkas Adi Munadi selaku Kades Nanggewer ”.


(ddrh)


×
Berita Terbaru Update