Saumlaki, Jurnalinvestigasi.com - Pasangan Calon Gubernur Maluku nomor urut 3 Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath melakukan kampanye dialogis di pasar Ngrimase Olilit Barat, Kecamatan Tanimbar Selatan Kabupaten Kepulauan Tanimbar ( KKT ) Senin (02/11/24).
Dengan kehadiran Hendrik Lewerissa di Kabupaten Kepulauan Tanimbar merupakan tanda tanda kemenangan mutlak yang akan diraih oleh pasangan calon Gubernur dan wakil gubernur Provinsi Maluku Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath.
Lewerissa dan Vanath merupakan sosok pemimpin yang layak dan pantas untuk memimpin Provinsi Maluku 5 tahun ke depan dengan program program yang telah disusun dan ditawarkan kepada seluruh masyarakat KKT oleh pasangan calon Gubernur dan wakil gubernur nomor urut 3.
Bitzael S Temmar mengatakan "pemimpin yang kita banggakan seperti ini mereka adalah seorang yang punya hati yang tidak pernah meminta sesuatu kecuali melewatkan dirinya seperti yang dilakukan oleh Hendrik Lewerissa.
Hari hari ini kita sedang menyaksikan satu ciater yang sedang berlangsung di seluruh Indonesia sayangnya ciater itu tidak selamanya baik, ada mahar, ada politik uang, ada juga yang ambil ambil KTP, bahkan ada banyak macam cara yang di ambil demi kekuasaan Tegasnya".
Hendrik Lewerissa menambahkan "kita tidak bisa menafikan fakta bahwa kemiskinan Masih menjadi momok dan masalah bagi Katong di Maluku, bahkan kita tidak bisa menafikan fakta bahwa pengangguran Masih tinggi di Maluku.
Ketika kita berbicara soal infrastruktur kondisi jalan, Talit Talit penahan pantai dari abrasi, air bersih untuk kebutuhan masyarakat, kita juga belum bicara soal pelayanan kesehatan yang terjangkau dengan mudah oleh keluarga keluarga yang punya ekonomi yang rendah di Maluku untuk itu saya mau bilang bahwa masalah terlalu banyak.
Oleh karena itu pasangan Lawamena mengatakan Maluku hari ini tidak sedang baik baik saja kita tidak jujur, bahkan tidak ada kebenaran dalam diri kita ketika kita mengatakan Maluku hebat, sangat luar biasa, bahkan masyarakat sejahtera semua itu tidak benar tuturnya".
Karena itu pasangan Lawamena hadir saat ini untuk memperbaiki kondisi Maluku yang saat ini sedang berada pada keterpurukan dan siap untuk mengabdi sepenuh jiwa dan raga untuk mensejahterakan seluruh masyarakat Provinsi Maluku. (WL)