Bekasi,Media Jurnal Investigasi-Ketua Pemuda Pancasila PP PAC Kecamatan Tambun Utara. H Sarjan SH, menghadiri peringatan Hari Sumpah Pemuda ke- 96 yang digelar MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi, bertempat di Plaza Pemkab Bekasi. Pada Senin (28/10/2024).
Acara yang di gelar di Plaza Pemkab Bekasi sekaligus memperingati Harlah organisasi Pemuda Pancasila ke- 65.
Dalam acara tersebut Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Bekasi, juga memberikan santunan kepada anak Yatim berupa uang dan satu karung beras, sebanyak 650 anak Yatim yang di santuni.
H.Sarjan SH. Dirinya mengatakan, Selamat hari sumpah pemuda ke-96 dan harlah organisasi pemuda pancasila, semoga semakin jaya, kompak, sukses dan semakin solid.
"Alhamdulillah hari ini kita menghadiri acara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 sekaligus Harlah Pemuda Pancasila ke-65 acara berjalan dengan lancar aman dan kondusif,"Kata H. Sarjan SH. kepada media.
Disinggung soal dirinya mendukung salah satu calon Bupati dan Wakil Bupati Nomor urut 02 dengan menamakan Relawan teman bang Sarjan (Tebas) dengan menyerukan yel yel salam dua jari dirinya menjelaskan. Dukungan untuk Cabup 02 itu dari pribadi masing-masing tidak mengatasnamakan organisasi.
"Dari organisasi tidak pernah mengarahkan untuk mendukung Paslon 02 mau pun paslon 01 dan 03 ini pribadi kita masing-masing kita tidak memaksakan hak seseorang, siapa pun yang mau ikut untuk mendukung 02 silakan saja,"ungkapnya.
Iya pun berharap, lanjut, H. Sarjan SH. Pemuda Pancasila terus berkembang menjadi organisasi yang terbesar, dan bisa berkolaborasi dengan pemimpin masa depan.
"Dan harapan kami semoga Bapak BN Holik, untuk Nomor Dua menjadi Bupati Bekasi periode 2024-2029,"pungkasnya.
Acara tersebut di hadiri, H. Sarjan SH. Ketua PP Kabupaten, H. Apuk Idris, Beserta, Sekjen Iwan Lentik, Pj Bupati, H Dedi Supriadi, Cabup 02 BN Holik Qodratullah, Cabup 01 H. Dani Ramdan, beserta wakilnya H Romli, Cabup 03 Ade Kuswara Kunang, beserta wakilnya Dr, Asep Surya Atmaja, dan para ketua beserta anggota Pemuda Pancasila dari berbagai Kecamatan dan ranting yang ada di Kabupaten Bekasi.
(Iyus Kastelo).