-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Berbagi Point Arab Saudi 1 πŸ†š 1 Indonesia, Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

06 September 2024 | 4:00:00 AM WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-06T01:48:12Z
Photo by: Instagram @timnasindonesia


Kota Bekasi, MJI.COM - Pada laga Arab Saudi πŸ†š Timnas Indonesia pertandingan perdana Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Kamis (5/9/2024) malam Arab Saudi atau Jumat (6/9) dini hari pukul 01.00 WIB. Jadwal siaran langsung di stasiun televisi Indonesia RCTI.


Selain save dari Marteen Paes, ragnar tampil solid dalam pertandingan ini.

Idzes, Mangkualam, Nathan Tjoe A On, Ferrari, Calvin Verdonk, pattynama dan Marteen paes bahu membahu menghalau tusukan para pemain Saudi.


Timnas Indonesia berbagi point dengan Arab Saudi. Gol tercipta tim tamu lebih unggul dimenit ke-19 oleh Ragnar Oratmangoen. Dan gol balasan oleh Musab Aljuwayr (45+3').



JALANNYA PERTANDINGAN BABAK PERTAMA


Diawal permainan tim asuhan Mancini tampil ngotot dan tidak membiarkan para pemain Timnas Indonesia  leluasa menguasai bola. Indonesia tinggal menunggu merebut bola dari Arab Saudi lalu melakukan serangan balik.


Indonesia melakukan pressing dengan baik hingga Arab Saudi mengembangkan permainan. Namun tekanan Indonesia juga belum mampu menembus lini belakang Green Falcons hingga menit ke-15.


Tekanan Indonesia akhirnya berbuah gol di menit ke-19. Berawal dari Witan Sulaeman yang lolos dari jebakan offside di sisi kanan. Ia melepas umpan tarik yang bisa dikontrol Ragnar Oratmangoen. 

Sepakan keras Ragnar membentur Sandy Walsh hingga mengecoh penjaga gawang Saudi Mohammed Al Owais.



Arab Saudi  πŸ†š Indonesia. Cuplikan tayangan RCTI


Gol tersebut akhirnya diputuskan jadi milik Ragnar pasalnya tendangannya mengarah ke gawang Arab Saudi.


Skor sementara 0-1 keunggulan timnas Indonesia, membuat Arab Saudi untuk mengembangkan permainan dan lebih agresif menyerang ke pertahanan Tim Nasional Indonesia.


Pada menit ke-34, Garuda mendapat peluang lewat kerja sama antara Witan dan Rafael Struick. 

Mereka menyisir sisi kiri pertahanan Arab Saudi. Bola diarahkan ke Witan di dalam kotak penalti, tetapi sepakan Witan terlalu lemah sehingga  dengan mudahnya masih bisa ditangkap kiper Mohammed Al Owais.


Menit ke-38, Arab Saudi melancarkan serangan balik cepat lewat kapten Salem Al-Dawsari, beruntung masih bisa diputus pemain Indonesia. 


Pada masa perpanjangan waktu babak pertama, Arab Saudi bisa menyamakan gol balasan lewat Musab Aljuwayr pada menit 45+3. Sepakan keras Musab Aljuwayr mengenai Calvin Verdonk sehingga arah bola berubah dan membobol gawang Garuda yang dijaga Maarten Paes.


Babak pertama Indonesia lebih bisa bikin serangan yang variatif. Gol deflect yang berbalas, agak sayang sih. sama-sama gol deflected (bola pantulan pemain.. Red_).



Arab Saudi  πŸ†š Indonesia. Cuplikan tayangan RCTI


Hingga turun minum babak pertama dimenit ke-45+5', gol balasan tercipta untuk skuad timnas Arab Saudi. Skor sementara 1-1 hasil masih imbang.




JALANNYA PERTANDINGAN BABAK KEDUA 


Timnas Arab Saudi langsung menekan pertahanan Indonesia di awal babak ini. Pada menit ke-57 pergantian pemain pattyama masuk gantikan Tom Haye, dan Marcelino gantikan Witan. Dan menit ke-67 pergantian Walsh masuk gantikan Mangkualam.



Arab Saudi  πŸ†š Indonesia. Cuplikan tayangan RCTI


Menit ke-76 kesalahan marten melakukan blunder semenit kemudian yang menyebabkan penalti. Salem Al Dawsari yang mengambil eksekusi penalti gagal mencetak gol usai sepakan kerasnya ditepis Paes.


Pada Menit ke-79 pergantian pemain Egi masuk gantikan ivar dan Ferrari gantikan Rizky Ridho. Dengan 4 pergantian pemain Timnas Indonesia belum bisa menambah gol keunggulan, skuad Garuda kehilangan ritme permainan di babak kedua. Alur bola tidak serapi 45 menit babak pertama, bahkan tim tuan rumah lebih menguasai jalannya pertandingan di babak kedua dan sesekali timnas Indonesia memanfaatkan serangan balik 


Kiper Maarten Paes melakukan penyelamatan gemilang pada menit 93 dengan menepis tendangan pemain Arab Saudi dalam kondisi satu lawan satu.


Indonesia semakin berada dalam posisi tertekan. Beruntung, Paes tampil luar biasa di bawah mistar dengan melakukan sederet penyelamatan krusial.


Idzes, Mangkualam, Nathan Tjoe A On, Ferrari, Calvin Verdonk, pattynama dan Marteen paes bahu membahu menghalau tusukan para pemain Arab Saudi.




Photo by: Instagram @garudaonside


Hingga peluit panjang dibunyikan wasit AlKalaf dari Yordania babak kedua dimenit ke-99+9', tidak ada gol tercipta. Skor akhir 1-1 untuk kedua tim saling berbagi Point.


klasemen sementara Grup C ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026, posisi puncak ditempati Jepang yang di laga pertama menang 7-0 atas China. Menyusul di posisi dua ada Bahrain yang di luar dugaan menang 1-0 atas tuan rumah Australia. Kemudian, berturut-turut di posisi tiga dan empat ada Arab Saudi dan Timnas Indonesia yang bermain imbang sama-sama mengemas satu poin. Terakhir di posisi lima dan enam ada Australia dan China yang belum meraih poin.




Photo by: Instagram @timnasindonesiainfo


Susunan Pemain:


** ARAB SAUDI: 

Mohammed Al Owais (PG); Sultan Al Ghannam, Ali Lajami, Ali Al Bulayhi, Moteb Alharbi, Hassan Al Tambakti, Musab Aljuwayr, Abdullah Al Khaibari, Mohammed Kanno, Salem Al Dawsari, Abdullah Radif.

Pelatih: R. Mancini


** INDONESIA : 

Marteen Paes (PG); Sandy Walsh, Jay Idzes, Rizky Ridho; Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Thom Haye, Calvin Verdonk; Witan Sulaeman, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.

Pelatih: Shin Tae Yong 



×
Berita Terbaru Update