Majalengka,Media Jurnal Investigasi-Acara Rapat Kerja Cabang Khusus yang diadakan di Majalengka bertempat di gedung Islamic Centre dihadiri beberapa tokoh diantaranya Dr. Hj. Ineu Purwadewi Sundari, S.T., M.M.; Dr. H. Tubagus Hasanuddin, S.E., M.M., M.Si.; Ono Surono, S.T.; Prof. Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd.; Koko Suyoko; Tarsno D. Mardiana. dan beberapa tokoh lainnya.
Rapat Kerja Cabang Khusus bertujuan untuk pemenangan pilkada yang akan dilaksanakan di Kabupaten Majalengka, setelah rapat selesai kami awak media menemui Prof. Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd. untuk mengajukan beberapa pertanyaan dan beliau memaparkan beberapa jawaban kepada kami (media).
Prof. Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd. menjabarkan bahwa "Rakercab ini bermaksud untuk menindaklanjuti turunnya rekomendasi dari DPP sebagai pemantapan jaringan setelah terbentuknya calon bupati dan wakil bupati Majalengka untuk kita pasarkan ke lapangan, dan kita sudah melangkah lebih awal untuk memasarkan dan mempromosikan bahwa saya sebagai calon bupati periode 2024-2029." Di tempat yang sama beliau memaparkan harapannya "harapannya ada sinkronisasi antar partai Koalisi sehingga terjalin hubungan kerjasama yang baik seperti PDI Perjuangan, PKS dan akan menyusul PKB untuk melanjutkan Majalengka BAGJA RAHARJA." Pungkasnya.
Dilain waktu di tempat yang berbeda (Cibiuk Resto) awak media pun berhasil mendapatkan komentar dari Ono Surono, S.T. mengenai tujuan rakercab beliau menyampaikan "Selain promosi kita harus membangun jaringan-jaringan yang luas di luar partai dan relawan-relawan harus kita solidkan, untuk secara teknis dideklarasi akbarnya kita optimis di pilkada Majalengka periode 2024-2029." Beliau juga menyampaikan bahwa harapanya di Jabar 1 "ya menang" Sambil tersenyum, "harapannya menang namun semua masih on proses antara kita PDI Perjuangan dan partai koalisi yang sudah sepakat ditingkat Provinsi, tinggal DPC masing-masing yang akan membahasnya." Pungkasnya.
(Abdilah/tim)