Pemdes Sukamakmur Gelar Gebyar Pesta Parade Budaya Kemerdekaan HUT RI ke 79.
Bekasi - Jurnalinvestigasi.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Sukamakmur, gelar gebyar pesta parade budaya kemerdekaan, hari ulang tahun republik Indonesia HUT-RI ke 79, bertempat dilingkungan balai kantor Desa Sukamakmur, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat, pada Sabtu (17/08/2024).
Dalam upaya memeriahkan Kemerdekaan Republik Indonesia HUT RI ke 79. Kepala Desa Sukamakmur, Wawan Kurniawan, dibantu oleh para Panitia menggelar. Gebyar Pesta Parade Budaya kemerdekaan HUT-RI ke 79 dan mengadakan berbagai macam perlombaan, hingga berbagai macam hadiah Doorprize yang diikuti oleh seluruh warga masyarakat Desa Sukamakmur.
Wawan Kurniawan mengatakan, Dengan diadakannya parade budaya antar dusun, agar masyarakat Desa Sukamakmur, selalu mengingat budaya budaya Indonesia khususnya budaya yang ada di wilayah Desa Sukamakmur.
"Adaapun perlombaan ada beberapa perlombaan, yang pertama turnamen bulu tangkis, dan lomba Tumpeng antar RT, ada parade budaya antar Dusun, dan ada juga lomba menggambar untuk anak anak paud,"ucap Wawan Kurniawan.
Ia menjelaskan lanjut, Wawan Kurniawan, Adapun peserta perlombaan parade budaya, mulai dari Dusun 1 Dusun 2 dan Dusun 3 dari tiga dusun terdiri 17 RT.
"Untuk hadiah ada macam-macam hadiah, mulai dari sepeda listrik, sepeda Gunung, kipas angin dan banyak lagi yang lainnya, untuk hadiah parade budaya selain Doorprize untuk juara pertama ada juga berbentuk uang sebesar , Rp. 1.500.000. untuk juara pertama, untuk juara dua sebesar Rp. 1.000.000. dan 500.000 untuk juara ketiga,"terangnya.
"Harapan saya semoga masyarakat Desa Sukamakmur, selalu menjaga budaya, selalu rukun dan menjungkung tinggi Nusantara baru untuk Indonesia semakin maju," pungkasnya.
(Iyus Kastelo).