Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

TRAINING MATCH, Timnas Indonesia Ditahan Imbang Timnas Tanzania

Iwan Iskandar
02 Juni 2024
Last Updated 2024-06-02T14:54:23Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

 

Skuad Inti TimNas Indonesia 
Photo by: iwan-mediajurnalinvestigasi.com

Jakarta, mediajurnalinvestasi.com -  Bermain di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024) sore WIB, Indonesia melawan Tanzania untuk menjajal kekuatan menjelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

 
Pertandingan ini disebut pertandingan latihan (TRAINING MATCH), kesempatan untuk skuad Shin Tae-yong memanaskan skuad asuhannya jelang menghadapi dua laga penting di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Total 21 pemain Timnas Indonesia turun bergantian, terlihat Pelatih Shin membuat sejumlah pergantian pemain.  Laga ini memang dimaksudkan untuk uji coba, wajar jika kombinasi pemain pun diutak-atik.


Jalannya pertandingan Babak Pertama , Timnas Indonesia bermain terbuka, Tanzania pun meladeni. 10 menit pertama berlalu dengan cepat. Belum ada peluang berbahaya.
Terlihat umpan lambung ke sektor sayap, pergerakan Asnawi dan Pattynama masih belum membuahkan hasil.


Tanzania justru tampak berbahaya setiap kali meluncurkan serangan balik cepat.  Terlihat ada beberapa pergerakan lawan yang sempat menyulitkan pertahanan timnas Indonesia. 45 menit + 2'  berlalu dengan cepat. 

Timnas Indonesia belum menemukan celah, penyelesaian akhir juga tidak maksimal. Skor masih 0-0 hingga turun minum.



Lemparan Dalam Oleh Pratama Arhan
Photo by: iwan-mediajurnalinvestigasi.com


Lanjut di Babak Kedua , tim tamu masih bertahan cukup baik. Serangan-serangan balik mereka pun tampak merepotkan lini barisan belakang Timnas Indonesia.
Peluang terbaik dari Timnas Indonesia dimenit ke69'  Pergerakan Marselino dari sisi kiri diteruskan dengan umpan mendatar ke tengah kotak penalti, bola disambut Egy, namun nahas masih membentur tiang.


Skuad Garuda nyaris mencetak gol pada menit ke-84. Tembakan Justin Hubner dibelokan oleh bek Tanzania Lemeck Lawi, hampir masuk ke gawang sendiri.


Di sisa waktu pertandingan dan di saksikan 5800 pendukung, Timnas Indonesia tetap mendominasi laga. Tapi tim asuhan Shin Tae Yong itu tetap gagal mencetak gol hingga laga usai.

Selanjutnya Timnas Indonesia akan menghadapi Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis nanti (06/06/2025).





Susunan Pemain Indonesia
 
* INDONESIA :
Ernando Ari, Rizky Ridho, Sandy Walsh, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Asnawi Mangkualam, Thom Haye,  Marselino Ferdinan , Ivar Jenner, Ragnar Oratmangoen , Rafael Struick
Cadangan: Arhan, Ferarri, Kambuaya, Satryo, Hubner, Risaldi, Yakob, Egy, Dimas, Nathan, Nadeo
Pelatih: Shin Tae-yong

* TANZANIA :
Salim; Mohamed, Issa, Lawi, Van den Bos; M'Mombwa, Kagoma, ABraham, Mkami, Balua; W.Junior
Cadangan: Kawawa, Josiah, Makame, Ahmada, Geoffrey, Habibu, Starkie
Pelatih: Hamed Suleiman


iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl