Jakarta, mediajurnalinvestigasi.com - Kedua tim akan bentrok pada pertandingan babak grup F di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.
Pertandingan tersebut dijadwalkan digelar pada esok Kamis (06/06/2024) pukul 16.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Jelang menghadapi laga ini, kondisi lapangan SUGBK pun mendapat banyak sorotan.
Perlu kita ketahui bersama Hal ini karena sebelumnya SUGBK digunakan sebagai venue konser boy grup asal Korea Selatan NCT pada akhir Mei lalu.
Untuk itu, kualitas rumput SUGBK jelang pertandingan melawan Irak dan Filipina menjadi perbincangan publik.
Apalagi saat timnas Indonesia melawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret lalu mendapat sorotan.
Timnas Indonesia harus berjuang habis-habisan untuk menang dan segera mengunci tempat di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia. Maka dari itu, timnas pastinya akan menurunkan pemain-pemain terbaiknya.
Jika dilihat dari kekuatan saat ini, Timnas Indonesia sejatinya masih punya mimpi menang melawan Irak yang notabene jauh lebih unggul secara ranking, 134 berbanding 58.
Komposisi pemain Skuad Garuda kali ini jauh berbeda dari pertemuan sebelumnya dengan Irak di Piala Asia 2024 atau Kualifikasi Piala Dunia 2026 November 2023 lalu.
Sebelum berhadapan, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae yong, sempat mencoba-coba strategi baru lewat laga uji coba melawan Tanzania pada Minggu 2 Juni 2024 yang berakhir imbang kacamata. Di pertemuan melawan Irak kali ini, Shin tampaknya akan tetap memakai formasi tiga bek, 3-4-3.
Prediksi susunan pemain Indonesia :
Ernando Ari (GK); Rizky Ridho, Jordi Amat, Justin Hubner; Sandy Walsh, Thom Haye, Marselino Ferdinan, Nathan Tjoe-A-On; Yakob Sayuri, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.