Kapolsek Pebayuran Pimpin Apel Gabungan Satgas Anti Tawuran
Bekasi - Jurnalinvestigasi.com - Demi Terciptanya Kantibmas Yang Aman dan Kondusif Diwilayah Hukum Polsek Pebayuran.AKP Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran,memimpin apel gabungan satgas anti tawuran bertempat di Halaman Alfamart Kp Kobak Rante RT 12 RW 06 Desa Karangreja Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi.Sabtu (01/06/2024) Pukul: 23.30 Wib Malam.
Dalam kegiatan apel gabungan anti tawuran tersebut dihadiri.AKP Hotma Sitompul S.H.M.H Kapolsek Pebayuran,AKP Sugianto Kapolsek Sukatani,Ipda Hotman Panjaitan S.H Kanit Reskrim Polsek Pebayuran (Padal) Anggota Personil Polsek Pebayuran,Anggota Personil Polsek Sukatani,H.Midih Kades Karangreja,Satpol PP Kecamatan Pebayuran,Satpol PP Kecamatan Sukatani,FKPPI Kecamatan Pebayuran dan Satgas Anti Tawuran.
AKP Hotma Sitompul S.H.M.H Kapolsek Pebayuran, mengatakan dalam kegiatan apel gabungan satgas anti tawuran ini kami bekerjasama dengan Polsek Sukatani,memberikan himbauan kepada seluruh peserta apel yang tergabung dalam Satgas Anti Tawuran, agar selalu menjaga kantibmas di wilayah masing-masing agar tercipta rasa aman dan kondusif di wilayah Pebayuran.
"Dan diharapkan peserta Apel dapat mencegah terjadinya tawuran antar remaja dan kejahatan lainnya di wilayah hukum Polsek Pebayuran dan Polsek Sukatani,untuk menciptakan rasa aman dan tenang kepada masyarakat,”Ucap AKP Hotma Portugu Sitompul S.H.M.H.
Lanjutnya AKP Hotma Sitompul S.H.M.H,"Saya berharap satgas anti tawuran ini dapat berperan aktif untuk membantu pihak kepolisian dalam menjaga kondusifitas dilikunganya masing-masing khusunya diwilayah Hukum Polsek Pebayuran dan Polsek Sukatani di empat desa,guna mengantisipasi aksi-aksi tawuran anak remaja akhir-akhir ini sangat marak,”Harapnya AKP Hotma Sitompul S.H.M.H.
(Mis)