Saumlaki, Jurnalinvestigasi.com - Gencar lakukan sosialisasi, Polres Kepulauan Tanimbar turun ke Sekolah-Sekolah yang ada di beberapa Kecamatan pada Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Seperti yang terlihat dilakukan oleh jajaran Polres Kepulauan Tanimbar melalui Satuan Lalu Lintas bersama Seksi Hukum Polres Kepulauan Tanimbar dengan mengunjungi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Wertamrian, yang berlokasi di Desa Arui Bab, Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Sabtu (18/05/24).
Kedatangan Personel Satuan Lalu Lintas bersama Seksi Hukum (Sikum) Polres Kepulauan Tanimbar ini sangat disambut hangat oleh Kepala Sekolah beserta para Dewan Guru hingga seluruh Siswa-Siswi yang turut hadir mengikuti kegiatan tersebut, dan dibuka langsung oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Wertamrian Bpk. THOMAS SAKLIRESI, S.pd.
Giat Preemtif Kepolisian berupa Sosialisasi dan Penyuluhan hukum yang diberikan dengan menghadirkan Pemateri diantaranya Kasubsi Luhkum Bripka S F LAKENA, S.H., dan Brig Sat Lantas Bripka ALO SAIKMAT disertai Narasumber Plt. Kasikum Polres Kepulauan Tanimbar Aipda JOSEPH M. JAFLAUN, S.H., bersama Kanit Kamsel Sat Lantas Aipda C. DASFAMUDI, melalui materi berupa Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak (UU Perlindungan anak) dan Keselamatan berlalu lintas atau Safety Riding (UU Lalu lintas).
Sosialisasi yang dilaksanakan secara interaktif ini juga memberikan ruang bagi para Siswa-Siswi untuk bertanya dan berdiskusi tentang materi yang disampaikan. Setelah itu, kegiatan pun diwarnai dengan pemberian hadiah atau bantuan berupa alat tulis Sekolah kepada para Pelajar yang merupakan Anak Yatim Piatu sebanyak 6 orang yang aktif bertanya.
Kegiatan tersebut pun berjalan dengan baik dan lancar serta turut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Arui Bab Bripka MOSES BATCORY. Sosialisasi ini pun mendapatkan dukungan serta apresiasi dan ucapan Terima kasih oleh Kepala Sekolah serta para Siswa-Siswi kepada Polres Kepulauan Tanimbar yang telah memberikan sosialisasi dan penyuluhan di Sekolah SMP Negeri 2 Wertamrian.
Sementara itu di tempat terpisah, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., melalui Kasi Humas Iptu OLOF BATLAYERI membenarkan hal itu, dirinya menyebut kegiatan sosialisasi dan penyuluhan ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Masyarakat khususnya pada lingkungan Pendidikan. Tentunya Polres Kepulauan Tanimbar akan terus berkomitmen untuk melakukan kegiatan serupa di berbagai Sekolah yang di wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mengedukasi para Siswa-Siswi hingga para Guru dalam hal tertib berlalu lintas guna menekan angka korban kecelakaan lalu lintas maupun menekan angka korban kekerasan terhadap Anak yang terjadi di kabupaten Kepulauan Tanimbar” terangnya. (*)