Majalengka,Media Jurnal Investigasi - SMAN I Kasokandel gelar perpisahan siswa-siswi kelas XII IPA dan IPS Tahun Ajaran 2023-2024 di halaman sekolah, Rabu (8/5/204)
Nampak hadirin undangan dan ratusan siswa-siswi SMAN I Kasokandel begitu antusias menyaksikan kegiatan perpisahan sejumlah 407 anak didik yang dilepas.
Kegiatan dirangkai dengan berbagai hiburan kesenian daerah sebagai simbol perpisahan serta pemberian penghargaan kepada anak didik yang berprestasi.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMAN I Kasokandel, Dra. Hj. Yani Malihah mengapresiasi kegiatan perpisahan SMAN I Kasokandel Tahun Ajaran 2023-2024.
Kepala Sekolah, Dra. Hj. Yani Malihah berharap anak-anak didik alumni SMAN 1 Kasokandel bisa menjadi generasi penerus bangsa sebagai suri tauladan di masyarakat.
Dra. Hj. Yani Malihah mengatakan, anak - anak didik SMAN I Kasokandel Alhamdulillah berprilaku baik dalam mengikuti pembelajaran selama tiga tahun hingga pelepasan sekarang yang digelar Rabu, (8/5/2024)
Menurut Kepsek Hj. Yani Malihah, mereka rata-rata memiliki kecerdasan secara akademis serta berkepribadian mampu mengendalikan emosi ke arah yang positif, "terangnya.
Sementara Dede, S.Pd bagian kesiswaan SMAN I Kasokandel menyatakan, acara perpisahan ini murni kegiatan anak-anak didik, artinya sekolah hanya mempasilitasi rancangan ide dari siswa - siswi itu semua.
Dengan acara kegiatan perpisahan ini, bagian kesiswaan Dede, S.Pd berharap anak-anak didik SMAN I Kasokandel tidak melakukan kegiatan yang berlebihan ketika kelulusan nanti karena menurutnya, kegiatan perpisahan sudah diadakan lebih awal sehingga tidak ada lagi kumpul - kumpul yang tidak semestinya.
Kami di sini pihak sekolah, masih menurut bagian kesiswaan, berharap para lulusan SMAN I Kasokandel dapat terus berprestasi dan mampu bersaing serta berpartisipasi dalam kehidupan di masyarakat maupun untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Dengan demikian mereka dapat tumbuh menjadi pribadi yang handal dan membanggakan.
Selain itu, menekankan ujar Dede, S.Pd. "pentingnya pemetaan dan diversifikasi untuk SMAN I Kasokandel, kita berharap agar SMAN I Kasokandel ini dapat mewujudkan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat," pungkasnya.
(Yusuf Maulana)