Epy Kusnandar pemeran 'Kang Mus' di sinetron Preman Pensiun. (Foto: Instagram/@epy_kusnandar)
Jakarta,Media Jurnal Investigasi-Polisi menangkap Epy Kusnandar (EK) aktor senior pemeran lakon 'Kang Mus' di sinetron Preman Pensiun, terkait penyalahgunaan narkoba.
Saat dikonfimasi, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi yang membenarkan adanya penangkapan tersebut. Sayangnya tak dijelaskan jenis narkoba apa yang dikonsumsi Epy.
" Iya benar, yang bersangkutan sudah kita amankan terkait penyalahgunaan narkoba”ujar Syahduddi kepada wartawan di Jakarta, Jumat, (10/5/2024).
Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Indrawienny Panjiyoga menjelaskan, yang bersangkutan saat ini masih dalam proses pemeriksaan oleh tim penyidik.
"EK diamankan bersama rekannya sesama pemain sinetron preman pensiun," kata dia.
Dia belum merinci siapa rekan EK yang ikut diamankan. Dia mengatakan masih melakukan penyelidikan terhadap yang bersangkutan. "Mohon waktu ya," tutur dia.
Sekadar informasi Epy Kusnandar merupakan aktor berusia 60 tahun. Epy memulai kariernya sebagai pemain sinetron pada 1996 berjudul 1 Kakak 7 Ponakan.
Suami dari Karina Ranau ini beberapa tahun belakangan sering terlihat di televisi karena membintangi 'Kang Mus' di sinetron Preman Pensiun. Setelah sinetron itu berakhir, Epy Kusnandar yang jarang syuting membuka warung nasi uduk.(*)