KAB, KARAWANG, Media Jurnal Investigasi – Ribuan pengunjung Pantai Wisata Tanjung Pakis, Kecamatan Pakis Jaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. merasa kecewa mau melihat air Laut saja, bayar tiket masuknya Rp15.000 per orang.untuk kendaraan roda (empat) dan Rp 35.000.untuk kendaraan roda (dua) Bisa jadi, inilah karcis masuk termahal di Indonesia, hanya untuk melihat air dan ombak Laut pada Jum,at.12/4/2024.
“Luar biasa memang pengelola Pantai wisata Tanjung Pakis bersama unsur terkait lainnya dalam menentukan tarif karcis masuk ke pantai Wisata Tanjung Pakis di hari-hari Lebaran kali ini, ” kata ARI, Salah seorang pengunjung asal Kota Bekasi.
"yang sebelumnya berniat mengunjungi pantai Tanjung Pakis, Karawang. Akan tetapi sampai di gerbang pemungutan karcis, ia mengurungkan niatnya karena harga tiket yang cukup mahal itu.
"Padahal katanya ia sudah rela bermacet-macet di jalan dari Simpang tiga jalan baru Batu Jaya. “Saya dan keluarga tidak tahu, kalau harga tiketnya semahal itu. Niat hati hendak berlibur ke pantai, jadi kecewa,” ujarnya.
ARI. berharap, kejadian ini menjadi perhatian pemerintah daerah. Sebab, harga tiket masuk ke pantai, yang notabenenya tanpa fasilitas apapun di dalam areal pantai terlalu mahal. Di kota-kota besar saja hanya berkisar Rp25.000-an saja, bahkan banyak yang gratis ujarnya.
(Udin)