LABUHANBATU UTARA._ JURNAL INVESTIGASI. COM.
Bertempat di Ruang Rapat Ridho Yaman, Kantor Bupati Labuhanbatu Utara telah dilangsungkan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral untuk mempersiapkan pengamanan Lebaran tahun ini pada “Ops Ketupat Toba 2024”.Selasa, 26/03/2024
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Labuhanbatu yang diwakili Kompol Kabag Ops KOMPOL Rapi Pinakri, S.H., S.I.K, M.H., Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP Johan Kurniawan, SIK, MA, MIK., Staf Ahli Pemkab Labura HL. Gultom, Kadis Perhubungan Kab Labura, Para Kapolsek jajaran kab. Labuhanbatu utara, Danki 126 KC Damuli, Dinas Perindag Labura, Dinas kesehatan Labura, Dinas PUPR Labura, Satpol PP Labura, BPBD Labura dan Para Camat Kab. Labura serta Para Kanit/kapos lantas di Kab. Labuhanbatu utara.
Rapat dibuka oleh Staf Ahli Pemkab Labura, Ibu HL Gultom yang menyampaikan salam hangat kepada semua peserta. Beliau menyampaikan harapannya agar rapat ini dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang sesuai dengan rencana bersama.
Kabag Ops Polres Labuhanbatu, KOMPOL Rapi Pinakri, S.H., S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan, "Pelaksanaan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral ini menjadi bagian penting dalam persiapan pengamanan Lebaran tahun ini. Kita harus bersinergi dengan semua pihak terkait untuk memastikan segala sesuatunya berjalan dengan baik. Mari kita bekerja sama dengan penuh dedikasi untuk menciptakan suasana Lebaran yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Labuhanbatu Utara."
Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP Johan Kurniawan, SIK, MA, MIK, juga memberikan paparan tentang kesiapan pengamanan Lebaran di Kabupaten Labuhanbatu Utara. Dia menyoroti lokasi rawan kecelakaan, kemacetan, serta perlintasan kereta api dan jalur alternatif yang disiapkan untuk mengatasi kemacetan.
Selain itu, diperinci pula rencana penggelaran Pos Pam, Pos Yan, dan Pos Terpadu di wilayah Labura serta kebutuhan alat berat dan personel di setiap pos.
Rapat ini merupakan langkah awal dalam memastikan pengamanan Lebaran tahun ini berjalan aman, lancar dan tertib. (MJI/Rahmat fajar sitorus)