Jurnalinvestigasi.com, Saumlaki - Dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas selalu aman dan kondusif sekaligus sebagai sarana silaturahmi, Bhabinkamtibmas Desa Alusi Batjas Aipda N. Revileli menyambangi beberapa Pemuda melalui Door to Door System (DDS).
Kegiatan Sambang melalui DDS ini dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Aipda N. Revileli pada RT 03 / RW 01 di Desa Alusi Batjas, Kecamatan Kormomolin, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Sabtu (09/03/24).
Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan Imbauan dan pesan Kamtibmas seperti mengajak para Pemuda untuk membantu Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban terutama di lingkungan masing-masing dan meminta agar segera laporkan kepada aparat keamanan maupun pada Pos Polisi terdekat apabila mengetahui adanya pelaku tindak Kriminalitas di lingkunganya.
“Lakukanlah kegiatan yang Positif, Hindari berbagai macam bentuk kenakalan remaja seperti mengkonsumsi Minuman Keras, balapan liar hingga perbuatan Tindak Pidana yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain” ungkap Bhabinkamtibmas.
Lebih lanjut Bhabinkamtibmas menghimbau agar tidak mudah mempercayai Berita yang belum tentu kebenarannya/ Hoax hingga isu sara yang bersifat Provokatif. Apabila mengetahui hal tersebut agar segera dilaporkan kepada Petugas Bhabinkamtibmas maupun Pemerintah Desa.
Di tempat terpisah, Kapolsek Kormomolin Ipda H. SIMA mengatakan bahwa giat sambang tersebut sangatlah penting dan efektif untuk dilaksanakan secara rutin oleh Bhabinkamtibmas, karena bisa bertemu serta berinteraksi langsung dengan warganya serta bisa menggali informasi yang berkembang di lingkungan masyarakat terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Harapannya, dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas tersebut akan terciptanya suatu keakraban serta sinergitas antara warga binaan dengan aparat keamanan, yang pada akhirnya warga tidak akan sungkan untuk segera memberikan berbagai informasi utamanya yang menyangkut Kamtibmas” jelasnya. (Red)