Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemilu 2024,Dihadiri Kapolsek Pebayuran
Bekasi - Jurnalinvestigasi.com - AKP Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran,menghadiri acara rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara pada Pemilu Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh PPK dan Panwascam Kecamatan Pebayuran bertempat di Kantor Kelurahan Kertasari Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi.Selasa (20/2/2024).
Dalam Rapat Pleno tersebut dihadiri oleh AKP. Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran,Kapten CAB.Ibrohim,Hasyim Adnan Adha, S.STP, M.Si Camat Pebayuran,Aan Rohimat S.Pd Kasi Trantib,
Awin Tabriah Ketua Panwas,
dan anggotaM. Ulumuddin Ketua PPK dan anggota,Ketua Pengurus Partai Politik Peserta Pemilu,PPS Se-Kecamatan Pebayuran dan Saksi – Saksi Partai Politik.
Dalam sambutan rapat pleno tersebut.AKP Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran menyampaikan kepada PPK dan Ketua PPS di Desa,diharapkan dapat memberikan data pemilih yang akurat dan para pelaksana pemilu 2024 di tingkat Kecamatan Pebayuran.
“Agar dapat menjalankan tugasnya secara adil dan profesional, sehingga Pemilu 2024 ini dapat dilaksanakan tepat waktu dengan aman dan damai,”Ucap AKP Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran dalam sambutanya.
Lanjutnya AKP Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran, mengatakan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan rapat pleno tersebut Personil Polsek Pebayuran bersama Anggota Koramil 11 Pebayuran dan Satpol PP Kecamatan Pebayuran.
“Melaksanakan pengamanan terbuka maupun tertutup untuk mengamankan jalannya rapat pleno sehingga berjalan aman dan lancar,sampai saat ini penghitungan suara masih berlangsung dalam keadaan aman, baik dan terkendali,”Pungkasnya AKP Hotma Sitompul S.H Kapolsek Pebayuran.
(Ms)