Jurnalinvestigasi.com, Saumlaki - Dalam upaya menjaga integritas dan disiplin serta membentuk anggota Polri yang Presisi, Seksi Propam Polres Kepulauan Tanimbar menggelar Gaktibplin (giat penegakan dan penertiban disiplin) bagi Personel.
Seusai pelaksanaan Apel pagi, kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasi Propam Polres Kepulauan Tanimbar Ipda LULU HEROWATY ini, didampingi oleh seluruh anggota Propam dalam melaksanakan pengecekan sikap tampang perorangan Personel, Selasa (20/02/24) bertempat di lapangan Apel Mapolres Kepulauan Tanimbar.
Nampak terlihat seluruh Personel Polres Kepulauan Tanimbar diperiksa satu per satu terkait sikap tampang yang meliputi kerapihan rambut, jenggot hingga penggunaan Gampol (seragam Polri) yang baik dan benar.
Personel yang terjaring dalam kegiatan Gaktibplin ini, telah diberikan tindakan Binsik (pembinaan fisik) dan diimbau untuk segera merapikan sikap tampang dan Gampol yang tidak sesuai serta tidak lagi mengulangi Pelanggarannya.
Kasi Propam Ipda LULU HEROWATY mengatakan bahwa dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada Masyarakat untuk menuju Polri yang Presisi, Personel Polri harus siap diri dan tertib sebelum melakukan tugasnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan Masyarakat, salah satunya yaitu sikap tampang yang merupakan kewajiban bagi setiap anggota Polri dalam menampilkan Performance diantaranya rambut rapi hingga Gampol yang bersih, ini yang harus dijaga oleh setiap anggota Polri.
“Sikap tampang setiap Anggota Polri harus selalu terjaga demi meningkatkan performance dalam melayani Masyarakat dengan harus berpakaian sesuai dengan aturan yang berlaku, sehingga dapat menjadi contoh yang baik” ungkapnya.
Lebih lanjut Kasi Propam menegaskan bagi Personel yang masih tidak sesuai dengan aturan yang berlaku baik itu sikap tampang maupun dalam berpakaian, akan diberi teguran serta tindakan berupa Binsik agar segera diperbaiki sesuai aturan yang berlaku.
Pemeriksaan ini menjadi langkah preventif untuk memastikan kualitas pelayanan Kepolisian yang optimal kepada Masyarakat, dengan didukung oleh anggota Polri yang profesional dan bertanggung jawab. Sehingga, Propam Polres Kepulauan Tanimbar terus berkomitmen untuk menjalankan kegiatan ini secara transparan dan berkeadilan, sesuai dengan aturan dan regulasi yang berlaku.
Selain itu, Kasi Propam pertegas kembali kepada Personel untuk tidak melakukan pelanggaran maupun perbuatan yang menyimpang sekecil apapun, hal itu selain merugikan diri kita sendiri karena menjadi catatan yang tidak bisa dihapus, hal ini juga tentunya dapat merugikan Institusi dan merusak citra Polri di mata Masyarakat.
“Pelaksanaan tugas Polri kedepannya akan semakin kompleks, yang mana kita juga dituntut untuk lebih profesional dan bertanggung jawab, sehingga saya meminta untuk hindari Pelanggaran sekecil apapun. Harapan saya kepada rekan-rekan sekalian agar terus menjaga Marwah Institusi Polri ini sehingga tidak dirusak oleh segelintir oknum Polisi” terangnya. (**)