Majalengka.mediajurnalinvestigasi.com- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Majalengka menyalurkan program beasiswa satu keluarga satu sarjana kepada mahasiswa berprestasi yang orang tuanya berjualan es keliling, secara simbolis di kantor Baznas Majalengka, (Jumat 2/1/2024)
Sebelumnya Badan Amal Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Majalengka sudah mengelar program Majalengka pintar beasiswa satu keluarga satu sarjana (SKSS) untuk 10 Mahasiswa PUI berprestasi. Masing-masing mahasiswa mendapatkan sejumlah Rp. 3.000.000 setiap semester selama 4 Tahun dan Rp. 1.000.000 program beasiswa stimulan serta beasiswa cendikia mitra zakat untuk melanjutkan pendidikan pascasarjana di STAI.
Ketua Baznas Kabupaten Majalengka, Agus Yadi Ismail mengatakan beasiswa ini diberikan kepada para mahasiswa semester akhir, sebagai bantuan penyusunan tugas akhir. Sementara, untuk yang tiga juta per setiap mahasiswa diberikan kepada para mahasiswa SKSS.
“Baznas Majalengka siap membantu para mahasiswa yang kesulitan dana, apalagi mahasiswa tersebut berprestasi,” ungkapnya.
(ddrh)