Jurnalinvestigasi.com, Saumlaki - Patroli Dialogis merupakan sebuah upaya dalam menonjolkan interaksi langsung dengan Masyarakat yang menjadi kegiatan utama. Tujuannya adalah untuk menciptakan kondisi aman bagi Masyarakat di periode krusial menjelang Pemilu 2024.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Personil Operasi Mantap Brata (OMB) Salawaku 2023-2024 Polres Kepulauan Tanimbar, Senin (04/12) malam, dengan meningkatkan Patroli dalam rangka Dialogis sembari mengajak Warga bersama-sama wujudkan Pemilu yang Aman, Sejuk dan Damai.
Sasaran dari Patroli gabungan OMB Polres Kepulauan Tanimbar dalam rangka Dialogis ini yaitu dengan menyambangi Masyarakat serta melibatkan berbagai Objek Penting Pemilu, mulai dari Gudang Logistik, hingga kantor Bawaslu dan kantor KPU Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Sementara itu, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., melalui Kasi Humas Ipda O. Batlayeri mengatakan bahwa pentingnya kehadiran Kepolisian yang Proaktif untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas.
Sehingga Personil yang tergabung dalam Ops Mantap Brata ini rutin menggelar Patroli di malam hari ini guna memastikan rangkaian Proses Pemilu 2024, sehingga nantinya dapat berjalan dengan aman, lancar dan bebas dari potensi ancaman ataupun gangguan keamanan.
“Patroli ini rutin kami laksanakan dengan tujuan untuk memastikan Situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Wilayah Hukum Polres Kepulauan Tanimbar, sehingga terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif, baik itu bagi penyelenggara Pemilu maupun Masyarakat” terangnya.
Dalam pelaksanaan Patroli, Tim gabungan Satgas melakukan Dialogis dengan menyambangi Masyarakat guna menyampaikan pesan agar turut berperan aktif dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2024. Dalam suasana politik ini, kerjasama antara Kepolisian dan warga sangat dibutuhkan untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman di dalam Masyarakat.
Tak hanya menyambangi Masyarakat,Personel gabungan OMB juga melaksanakan Patroli pada Gudang Logistik Pemilu dalam rangka mengecek kesiapsiagaan Personel Pengamanan, serta menyambangi kantor Penyelenggara Pemilu diantaranya Kantor Bawaslu dan KPU Kabupaten Kepulauan Tanimbar guna membangun komunikasi yang baik dengan Pihak penyelenggara dalam rangka untuk mengecek situasi guna memastikan Kondusifitas bagi Pihak Pelaksana dalam melaksanakan aktivitasnya tanpa adanya rasa takut.
Melalui giat Patroli ini, diharapkan mampu memberikan dampak yang Positif dan baik bagi situasi Kamtibmas jelang Pemilu 2024, sehingga dapat mengurungkan niat para Pelaku kejahatan serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas agar pihak Penyelenggara dan Masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan lancar melalui kehadiran Polri khususnya Polres Kepulauan Tanimbar. (Nik Besitimur)