Jurnalinvestigasi.com, Saumlaki - Dalam rangka Pengamanan Pentahapan Pendaftaran Paslon Presiden dan Wakil Presiden, Satuan Tugas (Satgas) Preventif Operasi Mantap Brata Salawaku 2023-2024 melaksanakan Patroli Cipta Kondisi pada seputaran Wilayah Hukum Polres Kepulauan Tanimbar, Senin (30/10).
Diawali dengan Pelaksanaan Apel kesiapan, Patroli Cipta Kondisi tersebut dipimpin oleh Kasat Tahti Polres Kepulauan Tanimbar Iptu J. Amelaman selaku Padal Operasi, bersama para Personel yang terlibat dalam Sprin kegiatan Cipta Kondisi pada pentahapan pendaftaran Paslon Presiden dan Wakil Presiden.
Pada Pelaksanaan Patroli Cipta Kondisi tersebut, Personel Satgas Preventif menyambangi Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Saumlaki dalam rangka berkoordinasi terkait kedatangan Kapal Laut yang memuat Logistik Pemilu 2024, sekaligus memantau situasi Kamtibmas pada lokasi area Pelabuhan Yos Sudarso Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Tak hanya itu, Satgas Preventif juga Melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di sepanjang Jalan Mathilda Batlayeri Saumlaki tepatnya pada perempatan depan Toko Selatan serta memberikan Himbauan kepada para tukang Ojek yang berada di Lokasi tersebut, untuk selalu berperan aktif menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif pasca berlangsungnya tahapan Pemilu Serentak tahun 2024.
Sementara itu, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., melalui Kasat Tahti Iptu J. Amelaman Selaku Padal Operasi mengatakan bahwa Polres Kepulauan Tanimbar melalui Satgas Preventif Operasi Mantap Brata Salawaku 2023-2024 berkomitmen untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban melalui Patroli rutin, guna memastikan rangkaian proses Pemilu 2024 nantinya dapat berjalan dengan aman, transparan, dan bebas dari potensi ancaman ataupun gangguan keamanan khususnya pada pentahapan pendaftaran Paslon Presiden dan Wakil Presiden saat ini.
“Upaya preventif ini dirangkai dengan Patroli Cipta Kondisi yang dilakukan untuk menciptakan Harkamtibmas (pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat) jelang Pemilu 2024, serta menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas” ujar Padal.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa Patroli yang dilaksanakan oleh Satgas Preventif tersebut juga merupakan salah satu upaya komunikasi Publik dalam rangka menyerap informasi Kamtibmas serta merupakan bagian dari langkah-langkah Polres Kepulauan Tanimbar dalam mendukung Operasi Mantap Brata dan menjaga keamanan serta ketertiban di Masyarakat.
Usai sambangi Kantor UPP Kelas II Saumlaki hingga Masyarakat, Personel Satgas Preventif kemudian kembali melanjutkan Patroli dengan rute Patroli pada ruas jalan Ir. Soekarno Saumlaki, ruas jalan Desa Olilit Barat, Jl. Yos Sudarso Saumlaki, Jl. Mathilda Batlayeri Saumlaki dan Jalan Kelurahan Saumlaki, hal ini dilakukan guna mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas maupun Tindak Pidana lainnya. (Nik Besitimur)