Manahan Solo, Jurnal Investigasi.com - SHIN TAE-YONG memang belum pernah meraih satupun trofi selama melatih timnas indonesia tapi malam ini (12 September 2023) , shin tae yong berhasil menciptakan sejarah baru dengan menjadi pelatih pertama yang meloloskan timnas indonesia ke putaran final piala asia diseluruh kategori usia yang dia latih.
*timnas senior --> piala asia qatar 2024! ✓
*timnas u20 --> piala asia uzbekistan 2023!
*timnas u23 --> piala asia u23 qatar 2024.√
STARTING ELEVEN!!
Indonesia U23 v Turkmenistan U23
Formasi: 3-5-2
GK - Ernando Ari (21th/177cm/Persebaya)
CB - Elkan Baggott (20th/194cm/Kota Ipswich )
CB - Rizky Ridho (21th/183cm/Persija)
CB - Komang Teguh (21th/176cm/Borneo)
RWB - Rio Fahmi (21th/170cm/Persija)
DM - Arkhan Fikri (18/165cm/Arema)
AM - Marselino Ferdinan (19th/176cm/KMSK Deinze
AM - Ivar Jenner (19/188cm/FC Utrecht
LWB - Pratama Arhan (21/172cm/Tokyo Verdy D)
CF - Rafael Struick (20/187cm/ADO Den Haag
CF - Hokky Caraka (19th/178cm/PSS)
Rotasi:
Witan - Marselino
Sananta - Hokky
Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 usai menang atas Turkmenistan pada laga ketiga babak kualifikasi Grup K. Indonesia menang 2-0 lewat gol Ivar Jenner dan Pratama Arhan pada laga di Stadion Manahan.
*6 September 2023 ; Chinese Taipei 0-4 Turkmenistan
*9 September 2023 ; Indonesia 9-0 Chinese Taipei
*12 September 2023 ; Turkmenistan 0-2 Indonesia
Dengan status juara Grup K tersebut, maka Timnas Indonesia U-23 memastikan diri berhasil merebut satu tiket ke putaran final Piala Asia U-23 2024. Hasil tersebut menempatkan Timnas Indonesia U-23 sebagai juara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dengan enam poin. Sementara Turkmenistan di posisi kedua dengan tiga poin. Kompetisi itu akan digelar di Qatar pada tahun depan. Sejarah tercipta dengan lolosnya Timnas Indonesia U-23 ke Piala Asia U-23 2024. Sebab untuk pertama kalinya, Indonesia bakal tampil di turnamen Piala Asia U-23 tersebut.
Pantauan saya live RCTI channel sepanjang Babak 1 ; Indonesia terus berupaya membongkar pertahanan Turkmenistan. Akhirnya pecah di menit ke-41. Sepakan Ivar Jenner (no. punggung 6) dari luar kotak penalti yang membentur kepala Oaz Orazov membuat bola berubah arah dan mengecoh kiper Rustem. Goool !!
Skor 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23 atas Turkmenistan bertahan hingga babak pertama berakhir.
Memasuki babak kedua , sundulan Rio Fahmi menyambut tendangan bebas Ivar Jenner pada menit ke-54 masih membentur mistar gawang. Di menit ke-69, Rafael Struick kembali mengancam tendangan penyerang berusia 20 tahun itu masih bisa ditepis kiper Ahallyyev Rustem. Witan Sulaeman, yang menggantikan Marselino pada menit ke-70.
Terus menyerang, Timnas Indonesia U-23 akhirnya mencetak gol kedua di menit ke-90+2. Berawal dari umpan satu dua Witan dengan Hannan, Pratama Arhan menyudul umpan di depan mulut gawang. Goool !!
Keunggulan 2-0 Timnas Indonesia U-23 atas Turkmenistan tidak berubah hingga wasit Korea Kim Dae Yong meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.
(i one)