-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Tingkatkan Kedekatan dengan Warganya, Polisi RW Polres Majalengka Sambangi Ulama

28 Juli 2023 | 7:17:00 AM WIB | 0 Views Last Updated 2023-07-28T00:17:06Z

 


Majalengka,Jurnal Investigasi.com -Dalam upaya untuk mendekatkan diri dengan warga dan mempererat hubungan dengan komunitas Polisi Rukun Warga (RW), Kapolsek Ligung, Aiptu Prana selaku Polisi RW Polres majalengka, melakukan kegiatan sambang dan Silaturahmi dengan Ustadz Maman Sebagai pipinan Ponpes  Naenul Muna Desa Kedungsari Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka, pada Jumat (28/07/2023).


Kegiatan ini merupakan bagian dari program Polisi RW yang bertujuan untuk membangun komunikasi yang lebih intensif antara Polisi RW dan Ketua RW dengan warga di tingkat desa. Dalam pertemuan tersebut,Aiptu Prana menyampaikan pesan-pesan edukatif tentang pentingnya menciptakan lingkungan yang aman dan terjaga, serta mengajak Ulama dan warga untuk lebih proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya.


Selaku Polisi RW Aiptu Prana mengungkapkan bahwa kegiatan sambang dan silaturahmi ini merupakan salah satu langkah Strategis dalam meningkatkan kedekatan dengan warga dan meningkatkan sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat.


"Sebagai Polisi RW, kita harus mampu menjadi perpanjangan tangan kepolisian di tingkat desa. Dengan kehadiran dan interaksi yang lebih aktif, kami berharap dapat memahami permasalahan yang dihadapi oleh warga, serta memberikan solusi dan dukungan yang diperlukan untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat di wilayah Ligung kata Aiptu Prana



Ustadz Maman Sebagai Pimpinan Ponpes Naenul Muna Desa Kedungsari menyambut baik kehadiran Aiptu Prana dan mengapresiasi upaya Polisi RW dalam mendekatkan diri dengan warga.


"Kami merasa terhormat dan senang atas kunjungan dari Aiptu Prana Kegiatan ini menunjukkan bahwa aparat kepolisian peduli dan selalu siap membantu kami dalam menjaga keamanan lingkungan. Kami berharap sinergi ini terus berlanjut untuk menciptakan kondisi yang lebih aman dan harmonis," Ucap Ustadz Maman


Dengan adanya kegiatan sambang dan silaturahmi oleh Polisi RW dengan Ulama dan warga, diharapkan akan semakin terjalin hubungan yang baik antara polisi dengan masyarakat. Hal ini diharapkan dapat menciptakan keamanan, ketertiban, dan kenyamanan bagi warga di Desa Kedungsari Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka serta mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga keselamatan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Majalengka.


(Ade Baron)

×
Berita Terbaru Update