-->

Notification

×

Iklan

Kapolsek Ligung Polres Majalengka Dengan Gelar Jumat Curhat Berharap Masyarakat Tetap Bersinergi

04 Maret 2023 | 2:52:00 AM WIB | 0 Views Last Updated 2023-03-03T19:52:36Z


Majalengka,Jurnal Investigasi.com -Sebagai upaya Pihak Kepolisian Dalam menjaga Kamtibmas yang Kondusif, Kapolsek Ligung Polres Majalengka AKP H Diding Sunanadi SE, menggelar Kegiatan Jumat Curhat di Desa Leuwi Liang Baru Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka, Jumat (3/3/2023).


Dengan menggelar kegiatan bertajuk “Jumat Curhat” Kapolsek Ligung Polres Majalengka AKP H Diding Sunandi SE , ini untuk mendengarkan keluhan masyarakat secara langsung.


" Harapannya masyarakat tetap bersinergi dalam menghadapi perkembangan ini apabila ada permasalahan menonjol atau gejolak segera laporkan dan di Antisipasi secara bersama-sama untuk menekan gangguan kamtibmas,"Kata AKP H Diding Sunandi SE.


"Kami dengarkan keluhan masyarakat terkait dengan situasi kamtibmas di wilayah masing-masing termasuk di Desa Leuwi Liang Baru ini"ucapnya.


Kami menyadari bahwa pengelolaan Sitkamtibmas itu bukan hanya tanggung jawab dari pihak kepolisian, tentunya butuh sinergitas kita bersama dari seluruh stakeholder yang ada dalam mengelola situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," ungkapnya.


Tak hanya itu, Dalam kesempatan ini Pihaknya juga memberikan Arahan dan sosialisasi, kepada Kepala Desa Leuwiliang Baru, Aceng Darmaji dan perangkatnya, bagi warga yang  mengetahui adanya kejanggalan khamtimas agar permasalahan di linkungan segera di sampaikan agar  segera terpecahkan dan bisa di Selesaikan atau melapor kepada pihak Kepolisian"ujarnya,


Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi Melalui Kapolsek Ligung, juga mengharapkan setelah dilaksanakan diskusi, kita bisa memiliki komitmen maupun solusi sehingga permasalahan-permasalahan tersebut bisa dituntaskan, Dengan

Kegiatan Jumat Curhat ini juga digelar oleh Polsek - Polsek Jajaran Polres Majalengka. Paparnya


Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kapolsek Ligung AKP H Diding Sunandi SE, di Dampingi Kanit Intelkam Bripka Indra Dewi Mala, Bhabinmas Desa Beber Briptu Rizki Aditya, Kepala Desa Leuwiliang Baru Aceng Darmaji dan Perangkat Desa juga Masyarakat, Desa Leuwiliang  baru, Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka,

(Ade baron)

×
Berita Terbaru Update