Majalengka,Jurnal Investigasi.com - Pemerintah Desa Darmalarang kecamatan Banjaran Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa barat pada Rabu,(28/9) Gelar kegiatan Musyarawah Rencana Pembangunan Desa (Musrembang) untuk RAPDes 2023.
Hasil dari Musrembang tersebut di antara nya Rencana pembangunan usaha tani, pembangunan pasar, pembangunan sanitasi,pengadaan desa digital
Kepala Desa Darmalarang, Soleh menyampaikan Kepada Jurnal Investigasi.com bahwa kegiatan musrembang ini sangat penting untuk menentukan arah pembangunan dan kebijakan pemerintah terkait dana desa di tahun depan
" Musrembang ini sangat penting bagi kami pemerintah desa, karena dengan kegiatan ini lah masyarakat bisa berinteraksi dengan pemerintah desa untuk menentukan arah pembangunan dan kebijakan desa tahun depan " Tutur nya
Masih Kata Soleh, diri nya berharap tidak ada lagi peraturan baru lagi yang menghambat rencana yang sudah di tetapkan tahun ini karena adanya recofusing anggaran sehingga menurut nya desa harus menunda rencana pembangunan seperti tahun ini
" Saya berharap tidak ada lagi peraturan baru, seperti tahun ini adanya Perpres tentang recofusing anggaran sehingga banyak rencana pembangunan yang tertunda, semoga di tahun depan lancar pembangunan untuk masyarakat desa darmalarang " Tambah nya
Hadir dalam kesempatan tersebut jajaran muspika kecamatan Banjaran dan juga tokoh masyarakat darmalarang serta warga masyarakat desa darmalarang.
(Jajah Slamet Muslim)