SUBANG- Dalam rangka mendukung lancarnya proses kegiatan belajar mengajar, Dandim dan Kapolres Subang berkunjung sambil memberikan bantuan dan motivasi kepada para pelajar di SDN
Banjarsari di Desa Cirangkong Kecamatan Cijambe Subang, Rabu, (03/08/22) sekitar pukul 14:00 WIB.
Giat tersebut juga dihadiri Kasat Binmas Polres Subang, Danramil 0612,
Kapolsek, Camat Cijambe,
Kasat Narkoba, Anggota Polsek dan Koramil Cijambe, beserta Staf Desa Cirangkong Kecamatan Cijambe.
Selain memberikan motivasi dan semangat belajar untuk meraih cita cita, kepada para pelajar juga diingatkan pentingnya menerapkan Prokes dalam proses belajar mengajar. Dalam kesempatann tersebut juga diberikan bantuan kursi untuk kegiatan belajar mengajar siswa siswi yang saat ini sangat diperlukan di SDN Banjar Sari tersebut.
Dandim 0605 Subang dan Kapolres Subang juga menanyakan cita cita masing masing anak yang sebagian berkeinginan menjadi TNI, Polri dan dokter, mengecek satu per satu siswa siswi kelas 4 dan 6 apakah hafal dan mengerti pancasila?, mengecek apakah paham Prokes? Dan bertanya tentang berbagai hal serta memberikan hadiah kepada siswa siswi di SDN Banjarsari, Cijambe yang berhasil menjawab.
Mudah-mudahan seluruh siswa dan siswi disini dapat menuntaskan kegiatan belajarnya sampai ke tingkat SLTA bahkan sampai ke jenjang perkuliahan, pungkasnya dan bisa meraih cita cita yang diinginkan. (***")