Saumlaki, jurnalinvestigasi.com - Selama kurun waktu 1 (satu) bulan terjadi pemadaman lampu PLN di Seira Kecamatan Wermaktian Kabupaten Kepulauan Tanimbar akibat kerusakan berat, akhirnya melalui hasil koordinasi oleh IKLAS AMBON bersama Humas PT. PLN Wilayah Maluku dan Pimpinan Manager UP3 PLN Saumlaki telah ditindaklanjuti. Saumlaki (10/01/2022).
Humas PT PLN Wilayah Maluku dan Pimpinan Manager UP3 PT. PLN Saumlaki melalui via sambungan telepon mengatakan, "Dalam waktu dekat lampu PLN Seira akan kembali Beroperasi dengan baik setelah teknisi mesin akan turun melakukan investigasi kerusakan pada Mesin PLN di Seira" Kepada Wartawan melalui pesan pribadi WhatsApp Senin 10 Januari 2022.
Arahan langsung Humas PT PLN Wilayah Maluku Kepada Manager UP3 PT PLN Saumlaki bahwa, kami telah memastikan pada jalur khusus seperti Puskesmas akan diprioritaskan untuk dapat membantu mengoptimalkan pelayanan publik kepada warga masyarakat setempat.
Manager UP3 PLN Saumlaki Muh. Ichlas Fattah mengatakan, "Semuanya sudah kami baca sampai ke PLN, mudah - mudahan apa yang telah di laporkan dapat direalisasi. kita tingkatkan kinerja dan kerja sama yang lebih baik lagi untuk meningkatan pelayanan publik kepada masyarakat" terangnya.
Terpisah, warga masyarakat Seira mengharapkan agar Manager UP3 PLN Saumlaki untuk tidak hanya menyiapkan jalur khusus saja bagi Puskesmas Seira, namun harus di pasang satu jalur bersamaan dengan Polsek dan Kantor camat Wermaktian karena ini juga fasilitas Pelayanan Publik.
Kami memohon agar secepatnya ada kebijakan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan Pemerintah Provinsi Maluku melalui bantuannya kiranya dapat mendengar keluhan kami warga masyarakat Seira yang selama ini belum pernah menikmati listrik PLN 1X24 jam, semoga dapat menjawab krisis listrik berkepanjangan di Seira. (Nik Besitimur)